Sunday, June 7, 2009

Menetapkan Tujuan Menengah (Perencanaan Proyek)

Kebanyakan dari kita menganggap tujuan menengah adalah sebagai suatu proyek, yaitu hal-hal yang ingin kita capai atau selesaikan dalam kurun waktu kurang dari satu tahun. Proyek ini dapat menjadi jembatan antara tujuan seumur hidup dengan kegiatan sehari-hari.

Berikut adalah contoh sebuah perencanaan proyek;
  1. Tuliskan dengan jelas dan khusus sebuah tujuan yang ingin anda capai untuk jangka waktu enam bulan.
  2. Mengapa anda ingin mencapai tujuan itu?
  3. Bila anda berhasil, manfaat apa yang akan anda peroleh?
  4. Seberapa besar keinginan anda untuk mencapai tujuan ini?
  5. Apakah pencapaian tujuan ini akan membantu anda untuk mencapai tujuan seumur hidup?
  6. Berapakah harga yang harus anda bayar untuk mencapai tujuan tersebut? Apakah anda bersedia membayarnya?
  7. Taksirlah kemungkinan-kemungkinan untuk mencapai tujuan ini.
  8. Apa yang terjadi jika anda gagal?
  9. Daftarlah sub-sub tujuan yang terkait dengan kerangka tujuan itu dan berilah tanggal sasaran pada tiap sub tujuan
  10. Hambatan-hambatan apakah yang mungkin ada untuk menyelesaikan proyek-proyek anda dengan berhasil? bagaimana cara anda mengatasinya?
  11. Apa yang sekarang dapat anda usahakan untuk mengawali perjalanan pencapaian tujuan itu?

No comments:

Post a Comment